Kamis, 21 November 2024
A- A A+

DPMPTSP Kota Pekalongan Lakukan Sinergi dengan OPD Teknis untuk Pengawasan Penanaman Modal

800

INFORMASI - Kamis (15/8) bertempat di Rauang Muria Hotel Howard Jhonson, telah diselenggarakan Rapat Evaluasi Pengawasan Penanaman Modal Triwulan II dan Persiapan Pengawasan Penanaman Modal Triwulan III Tahun 2024. Rapat tersebut dihadiri oleh tim pelaksana kegiatan pada DPMPTSP, perwakilan dari beberapa OPD lingkungan Pemerintah Kota Pekalongan diantaranya Dinas Perhubungan, Dinas Kelautan dan Perikanan, Dinas Pertanian dan Pangan, Dinas Pariwisata Kebudayaan dan Kepemudaan Olahraga, Dinas Kesehatan, Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang, Dinas Perdagangan dan UKM serta Dinas Perindustrian dan Tenaga Kerja.

Dalam kesempatan rapat ini, Kepala DPMPTSP Kota Pekalongan, Beno Heritriono menyampaikan pentingnya sinergi OPD terkait dalam pengawasan penanaman modal kepada pelaku usaha untuk meningkatkan Kepatuhan Teknis dan Administratif serta menindaklanjuti hasil pengawasan penanaman modal yang telah dilaksanakan secara bersama-sama

Setelah penyampaian evaluasi, dilanjutkan dengan sesi diskusi dimana masing-masing OPD memberikan tanggapan dan masukan atas hasil pengawasan dengan tindaklanjutnya. Kemudian dilanjutkan dengan pembahasan rencana pengawasan penanaman modal untuk triwulan III Tahun 2024.

#DPMPTSPKotaPekalongan
#Sakpore

Hubungi Kami

Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Kota Pekalongan

Jl. Jaksa Agung R. Soeprapto No. 1

Telp : 0285 - 432086
Fax : 0285 - 420428
Email : oss@pekalongankota.go.id