Bagaimana jika saya menghadapi kendala saat melakukan perizinan online?
Apabila pemohon mengalami gangguan teknis, system down, ataupun system error dapat menghubungi 085713012755 (Layanan Helpdesk DPMPTSP Kota Pekalongan).
Dimanakah saya dapat meminta bantuan untuk mengakses OSS?
Pemohon berhak mendapatkan fasilitas layanan berbantuan berupa pendampingan OSS di Kantor DPMPTSP Kota Pekalongan (Loket Helpdesk). Pemohon perlu membawa Kartu Identitas berupa KTP (untuk WNI) atau Passpor (untuk WNA) serta dokumen-dokumen perusahaan pendukung lainnya.
Apa yang dimaksud dengan Nomor Induk Berusaha (NIB)?
NIB adalah nomor identitas pelaku usaha. Pelaku usaha mengurus NIB sesuai dengan bidang usaha yang diatur dalam Klasifikasi Baku Lapangan Usaha Indonesia (KBLI) tahun 2020. Nomor identitas tersebut terdiri dari tiga belas digit/angka yang di dalamnya terdapat pengaman dan tanda tangan elektronik. Fungsi NIB bukan hanya sebagai identitas, melainkan juga berlaku sebagai Tanda Daftar Perusahaan (TDP), Angka Pengenal Impor (API), dan Akses Kepabeanan bagi perusahaan melakukan kegiatan ekspor impor.
Apakah NIB berbeda dengan Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP), Tanda Daftar Perusahaan (TDP), dan Surat Keterangan Usaha (SKU)
Setelah Undang-Undang Cipta Kerja disahkan, sudah tidak diterbitkan lagi SIUP, TDP, dan SKU. Saat ini pelaku usaha hanya perlu mengurus NIB.
Bagaimana cara mengurus NIB?
Pengurusan NIB dilakukan secara elektronik melalui sistem Online Single Submission (OSS). Semua informasi tentang perizinan berusaha, termasuk bidang usaha KBLI 2020, tersedia di dalam sistem OSS. Anda hanya perlu mengunjungi situs oss.go.id menggunakan smartphone, tablet, laptop atau komputer. Sekarang juga sudah tersedia aplikasi OSS Indonesia untuk pelaku Usaha Mikro dan Kecil (UMK) perseorangan di smartphone Android.
Apa yang dimaksud dengan risiko usaha?
Setelah diterbitkannya Undang-undang Cipta Kerja, jenis perizinan berusaha dibagi berdasarkan tingkat risiko usaha. Pemerintah membagi tingkat risiko usaha menjadi rendah, menengah rendah, menengah tinggi, dan tinggi. Pemerintah juga sudah memetakan tingkat risiko seluruh bidang usaha. Semua informasinya sudah tersedia di sistem OSS.
Apakah ada biaya untuk mengurus NIB?
Anda dapat mengurus NIB melalui sistem OSS dengan gratis atau tanpa biaya.