DMPTSP KOTA PEKALONGAN menyalurkan bantuan paket sembako korban bajir dan rob melalui Yayasan Arrisalah Pabean Kecamatan Pekalongan Utara
KOTA PEKALONGAN – Warga Pekalongan khususnya yang berada di wilayah Kecamatan Pekalongan Utara saat ini masih terkena musibah banjir dan rob yang menggenangi rumah mereka. Hal ini menyebabkan perekonomian masyarakat menjadi terganggu, bahkan menambah beban hidup mereka.
Karyawan dan Karyawati DPMPTSP melalui program Infaq-shodaqoh yang dilakukan rutin setiap pagi sehabis apel, mencoba untuk meringankan beban hidup masyarakat yang terdampak banjir dan rob dengan menyalurkan bantuan berupa 60 Paket Sembako melalui Yayasan Arrisalah yang beralamat di Pabean Mas Kelurahan Pabean Kecamatan Pekalongan Utara.
Walaupun belum menyeluruh tetapi paling tidak dapat meringankan beban masyarakat yang terkena musibah. Menurut Yayasan Arrisalah rencananya bantuan tersebut akan disalurkan kepada anak yatim dan kaum dhu’afa di sekitar Kelurahan Pabean.
Menurut Sekretaris DPMPTSP Kota Pekalongan, SUPRIYADI, SH, M.Pd program infaq-shodaqoh di lingkungan karyawan dan karyawati DPMPTSP sudah rutin dilaksanakan setiap pagi setelah apel. Disediakan kotak infaq di pintu masuk kantor sehingga memudahkan karyawan/karyawati untuk menyisihkan sebagian rezekinya untuk orang – orang yang membutuhkan.
Sebelumnya pada saat bulan Ramadhan 1438 H, DPMPTSP juga sudah pernah memberikan bantuan kepada anak – anak sekolah yang rumahnya menjadi korban rob. Pemberian bantuan berupa 100 paket Alat Tulis Sekolah tersebut diberikan kepada siswa siswi SD Pabean 01 Kecamatan Pekalongan Utara.
Harapannya, karyawan dan karyawati DPMPTSP Kota Pekalongan dapat berbagi rezeki kepada yang membutuhkan dan sebagai pembersih harta yang telah diterimanya. Semoga pemberian bantuan ini sebagai amal ibadah dan membawa keberkahan bagi kita semua.